Minggu, 11 Oktober 2009

Wisata ke Icon of Malasya

menara kembar

Kalau berkunjung ke Kuala Lumpur-Malasya, menjadi tidak lengkap apabila belum mengunjungi menara kembar kebangggan Malasya, yaitu menara Petronas. Menara PETRONAS adalah dua buah pencakar langit kembar di Kuala Lumpur, Malaysia yang sempat menjadi gedung tertinggi di dunia dilihat dari tinggi pintu masuk utama ke bagian struktur paling tinggi.

Menara kembar Petronas adalah gedung milik Perusahaan minyak Malasya (Petronas), pembangunannya itu sendiri adalah sebuah upaya Pemerintah Malasya memiliki Bangunan berciri khusus dan cita-cita menjadikan bangunan tersebut sebagai menara kembar tertinggi didunia  dan sekaligus menunjukan sebuah lompatan keberhasilan Perusahaan Minyak Malasya dalam mengembangkan usahannya.

Menara kembar Petronas ini didesain serta dirancang oleh Cesar Pelli dan pembangunannya dapat diselesaikan pada tahun 1998, dengan ketinggian bangunan 88. Dengan desain yang merefleksikan budaya Islam yang merupakan penganut terbesar dan telah mengakar di Malaysia. Pada saat dirancang dan selesai merupakan bangunan tertinggi didunia. Namun rekor ketinggian bangunan menara kembar ini kemudian pada tanggal 17 Oktober 2003, diambil alih dengan adanya menara Taipei 101.

petronas mlm Menara PETRONAS dibangun dengan ketinggian  451,9 meter atau 1483 kaki dihitung sampai paling atas. Bentuk lantainya berupa dua buah persegi yang berpotongan membentuk bintang berujung delapan dan pada tiap titik perpotongannya ditambahkan sepotong lingkaran. Desain Cesar Pelli ini menggunakan motif yang lazim digunakan dalam seni yang bernapaskan keislaman serta  mengingat akan budaya Islam sudah menjadi ciri khas Malaysia.

Diantara kedua menara tersebut, dibangun sebuah jembatan (Skybridge atau Jejantas Udara) yang menghubungkan kedua menara pada lantai 41 dan 42. Jembatan ini adalah tujuan kunjungan turis yang datang ke Menara PETRONAS dengan jumlah tiket yang disediakan terbatas. Selain itu, jembatan ini juga digunakan untuk evakuasi apabila terjadi keadaan darurat di sebuah menara sehingga penghuninya bisa pindah ke menara yang aman. Sebagaimana bangunan tinggi lain, Menara PETRONAS pun bisa bergoyang bila diterpa angin sehingga pembangunan jembatan pun tidak dipasang secara kaku pada kedua menara.

Pada bagian bawah menara Petronas, terdapat Suria KLCC yang merupakan salah satu pusat perbelanjaan tersibuk di Malaysia dan terdapat pula Taman KLCC yang menyediakan trek joging, kolam bermain, dan tempat bermain untuk anak-anak serta mempertunjukkan kolam dengan air mancur simfonik. Selain itu terdapat pula Orkestra Filharmonik PETRONAS.

Untuk menaiki dan menikmati menara kembar dan berada di jembatan kita dapat datang pada pukul 07.00, dan counter ticket dibuka pada jam 08.30 – sampai jam 17.00 sore, dan biasanya pengunjung telah antre sejak pagi hari untuk mengambil tiket masuk. Karena kalau tidak tersedia tiket masuk kita harus kembali keesokan harinya. Tiket masuk disediakan secara gratis.

Lokasi Menara Kembar Petronas berada di Pusat Kota Kuala Lumpur, yaitu diantara Jalan Ampang dan Jalan P. Ramlee, untuk menuju ke lokasi tersedia transportasi Bus, Taksi Argo, dan Light Rail Transit (LRT). Untuk mengetahui sistim jaringan transportasi yang murah dan cepat menuju Menara Kembar Petronas, dapat dilihat dari Map Of Kuala Lumpr yang disediakan di lokasi keluar Bandara atau dimeja-meja Hotel tempat Anda menginap. Selamat menikmati Menara Petronas.

1 komentar:

  1. oe sempat berkunjong kat malasya low class, tak nyaman pula tak elok. lagi bagus singapore kat bukit timah korang boleh mampir oe ada apartmen

    BalasHapus